Headlines News :
Home » » Perampok Berpura-pura Petugas PLN di Jatimakmur_Bekasi, Berhasil Dibekuk Polisi

Perampok Berpura-pura Petugas PLN di Jatimakmur_Bekasi, Berhasil Dibekuk Polisi

Written By Warta Bekasi News on Senin, 28 Mei 2012 | 01.00

gb

Bekasi_Kota - Satuan Reserse Kriminal Polresta Bekasi_Kota, membekuk 3 ( tiga ) tersangka kasus pencurian dengan kekerasan, dengan modus berpura-pura petugas PLN pencatat meteran listrik, yang terjadi di Perumahan Griya_Asri Taman_Mini No. A1/6 Rt. 01/23, Kelurahan Jatimakmur, Pondok Gede, Kota_Bekasi. Sementara satu tersangka lain masih dalam pengejaran petugas. 

Tersangka yang ditangkap adalah VA, SLN dan MR pada Senin (16/4/2012) di rumahnya masing-masing di wilayah Kota_Bekasi. Dari ketiganya, disita barang bukti sebuah buku BPKB mobil toyota Avanza dengan No. 5605101, BPKB mobil Honda Civic  dengan No. 4586122,  dan sebuah sepeda motor Honda Megapro Nopol B-6340-KEA.


Peristiwa perampokan tersebut terjadi pada Selasa tanggal 03 April 2012 pukul 13.00 WIB, saat pemilik rumah Ny. Istiqomah, 33 tahun, bersama dua anak balitanya serta dua pembantu rumah tangga, Tukiyem, 38 tahun dan Ani Sofiatun, 23 tahun, berada di dalam rumah, didatangi tiga lelaki mengaku dari petugas PLN yang akan mencatat meteran listrik.

Tanpa curiga, ibu rumah tangga ini membukakan pintu karena percaya saja. Namun di luar dugaan,  tiba-tiba seorang di antara mereka menyergap dan menodongkan pisau ke leher korban. Salah satu penjahat menggiring masuk korban ke kamar mandi dan mengikat kedua tangan serta kaki dan melakban mulut korban.

Sementara penjahat lainnya menyergap dua orang pembantu serta anak korban , Lia, 4 tahun, dan Meila, 1 tahun. Satu pelaku lagi menunggu mengawasi dari luar rumah korban.

Kawanan perampok kabur setelah alarm mobil Toyota Avanza Nopol B-1024-UFD yang diparkir di halaman depan rumah berbunyi keras saat penjahat itu akan membawa kabur mobil tersebut.

Para perampok hanya sempat membawa kabur motor Mio Soul B-6105-FYS, dua buku BPKB mobil dan dompet yang berisi surat penting. Kamar korban juga diacak-acak kawanan penjahat ini. Sebelum kabur, pelaku menguncinya pintu dari luar. (Bid HPMJ/nto)
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Bupati Bekasi Terpilih Priode 2012-2017 Resmi Dilantik

Bekasi Blog News
Gubernur Jawa Barat, Ahmad Hermawan, resmi melantik Bupati Bekasi terpilih Neneng Hasanah dan Wakil Bupati Rochim Mintareja, masa jabatan 2012-2017, di Gedung DPRD Kabputaen Bekasi, (14/5) lalu.
Pelantikan itu juga dihadiri oleh mantan Bupati Bekasi Saad’dudin, untuk meyerahkan terimakan jabatan sebagai  Bupati Bekasi. Dengan demikian, Neneng Hasanah dan Rohim Mintareja, yang unggul dalam pilkada lalu, kini telah resmi menjabat  Bupati dan Wakil Bupati Bekasi,  Setelah acara pelantikan keduanya akan memaksimalkan kerjanya pada tahun 2013 mendatang, yakni menjalankan program yang telah ditetapkan semasa kampanye, sambil  melaksanakan kegiatan yang telah berjalan pada tahun 2012 ini.
“Kami akan meneruskan pekerjaan bupati terdahulu, dan berusaha memenuhi janji yang telah diutarakan pada semasa kampanye.  Selain itu, kami akan membenahi sistem birokrasi, sehingga pelayanan terhadap masayarakat dapat maksimal,”  ujar Bupati
Gubernur Jawa-Barat Ahmad Hermawan mengingatkan bahwa Kabupaten Bekasi sangat berpotensi bagi Provinsi Jawa barat, oleh karena itu bupati yang telah dilantik sangat diharapkan dapat memaksimalkan kinerja, sehingga potensi yang terdapat di Kabupaten Bekasi dapat terus meningkat, terutama bidang pembangunan dan pendidikan.
H Kardin salah satu Ketua Pimpinan Anak Cabang, yang juga sebagai ketua fraksi Partai Golkar DPRD Kab Bekasi, kepada Global Post mengatakan bahwa Neneng Hasanah. Keberhasilannya menjadi Bupati Bekasi tidak terlepas dari kerja keras dari semua komponen Partai Golkar dari tingkat desa dan kecamatan di Kabupaten Bekasi,” ungkapnya
 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Bekasi Blog News - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger